Ketika rasa itu datang disaat kau tidak mengharapkanya. Karena kau tahu, itu hanya membuat mu bertambah lemah. Lemah karena kau tahu memang tidak mungkin bisa lagi dia berada disisi mu. Tuhan sudah berkata 'tidak', dengan doktrin Nya yang benama 'dosa'. Sekali lagi rasa sakit itu memeluk mu malam ini.
Menutup mata, menghirup udara dalam-dalam, dan menghelanya perlahan. Berulang kali, dan lagi. Hanya itu yang bisa kau perbuat. Terkadang kau berkata kepada dirimu sendiri bahwa semua akan menjadi baik, tetapi kau sendiri tidak tahu kebenarannya. Bertanya lagi kepada dirimu sendiri, bukan lagi kepada Tuhan. Sampai kapan harus bertahan, karena kau sudah tidak mampu lagi berjuang.
Banyak orang mengatakan orang-orang seperti dirimu, yang sedang berada dibawah, tidak akan mungkin bisa bertahan dalam kesendirian, tapi kau berdiri disana tanpa teman, benar-benar sendiri. Bukanya kau tidak mau ditemani, tapi keadaan yang mengharuskan mu sendiri. Dan banyak orang bijak berkata ada Tuhan disana. Dan kau pun tak mau menjadi pengkhianat agama. Kau masih mencoba meyakini Tuhan ada bersamamu. Tapi keraguan itu muncul, tanpa kau inginkan.
'Menyerah', 'mengakhiri', dua kata itu ribuan kali bertamu di otak mu. Benar-benar lelah, kau pun ingin menyudahi semuanya. Tapi kau masih punya jutaan alasan yang 'memaksa' mu untuk bertahan meskipun tanpa daya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar